Luncurkan Yuliana Plus Sebagai Bentuk Kepedulian Yuliana Tumonglo Terhadap Sesama
Yuliana T. selaku Founder Komunitas Sahabat Yuliana baru-baru ini kembali melakukan sebuah gebrakan baru dengan meluncurkan sebuah Aplikasi yang diberi nama Yuliana Plus untuk memfasilitasi komunitas dan membernya dalam menjalin silaturahmi serta sebagai wadah untuk mempermudah member Komunitasnya dalam mengakses fasilitas yang disediakan komunitasnya tersebut.
Aplikasi yang dikeluarkan relawan Sahabat Yuliana tersebut untuk pertama kali dilounchiung di desa geblak pada 25 Agustus yang lalu.
Saat ditemui di kediamannya,Yuliana Tummonglo selaku pendiri komunitas peduli sesama tersebut menuturkan, dirinya berharap dengan adanya wadah yang berbasis elektronik ini dapat dengan mudah menjangkau semua kalangan masyarakat yang membutuhkan di masa yang akan datang meski untuk saat ini meski saat ini hanya mencakup wilayah Bantul khususnya daerah Sewon dan Bantul Kota.
"Kita mempunyai harapan dengan aplikasi yang berbasis informasi dan teknologi ini dapat menjangkau lebih banyak lagi sahabat-sahabat kita yang membutuhkan di kemudian hari denagan mudah meskipun saat ini masih berkonsentrasi di wilayah Sewon dan Bantul Kota".
Lebih lanjut,Yuliana mengungkapkan dirinya bersama komunitas Sahabat Yuliana memfasilitasi calon member yang ingin mendaftar di Posko di wilayah Pucung Bantul bagi masyarakat yang ingin mendaftar. Tak cuma itu,pendaftaran mandiri bisa dilakukan via online dengan mengunjungi situs yulianaplus.sanjayateknologi.com.
"Ya,kita memberikan fasital bagi masyarakat yang ingin mendaftar menjadi member dengan mendatangi Posko Sahabat Yuliana di wilayah Pucuk bertempat di kediaman Bapak Wagiman/Keyeng. Selainmenyediakan Posko,kita juga mempersilahkan teman teman semua untuk melakukan pendaftaran mandiri via online di yulianaplus.sanjayateknologi.com." Tutupnya
Niat baik Yuliana dan komunitasnya itu mendapatkan respon positif dari masyarakat. Hal tersebut terbukti dengan banyaknya masyarakat yang ikut mendaftarkaan diri pada saat sesi pembukaan pendaftaran di acara Grand Opening tersebut.
Keuntungan Menjadi Member
Beberapa benefit yang didapat jika menjadi memeber Komunitas Sahabat Yuliana adalah sebagai berikut ini:
1. Berhak menikmati fasilitas yang ditawarkan Komunitas seperti Ambulance gratis dll.
2. Bisa dengan mudah mendapatkan informasi terbaru yang diberikan Komunitas seperti pembagian THR,informasi pelatihan dll.
3. Berhak mendapatkan kemudahan yang ditawarkan Komunitas seperti pemberian website dan pelatihan dan pembinaan UMKM dll
Subadi salah satu warga mengungkapkan dirinya merasa bersyukur sangat terbantu dan mendukung adanya komunitas Sahabat Yuliana ini. selain itu,Subadi berharap di kemudian hari komunitas ini dapat berkembang dan membantu lebih banyak orang lagi.
"Saya sangat bersyukur dan berterimakasih dengan komunitas ini,karena komunitas Sahabat Yuliana ini membantu saya dan teman-teman yang lain dengan dengan tulus. Harapan saya Kedepannya bisa membantu lebih banyak orang lagi" Ucap Subadi.
Kunjungi Media Sosial Kami di:
Tiktok
Instagram
Youtube