Relawan Sahabat Yuliana Santuni Penyandang Difabel Dan Warga Kurang Mampu Sebagai Bentuk Kepedulian Terhadap Sesama
Berita - Yulaina Tumonglo selaku pendiri Sahabat Yuliana bersama komunitasnya Selalu aktif dalam kegiatan Kebaktian Soial sebagai bentuk kepeduliannya terhadap sesama.
dikutip dari laman harianmerapi.com Komunitas Sahabat Yuliana kembali melakukan kegiatan Bakti sosial di Daerah Patalan Bantul dengan menyalurkan bantuan berupa paket sembako kepada para penyandang difabel dan masyarakat kurang mampu.
Sumber Foto : Lensa 44, AdiTv
Pada kesempatan itu Yuliana Tumonglo mengungkapkan bahwa dirinya bersama komunitas SY peduli akan kondisi dan keadaan masyarakat kurang mampu dan penyandang difabel karena sangat memerlukan sentuhan dan bantuan.
"Kami dari relawan Sahabat Yuliana peduli kemanusiaan khususnya bagi difabel dan masyarakat kurang mampu yang memerlukan sentuhan dan bantuan," Ujar Kader Partai Demokrat tersebut usai menyerahkan bantuan.
Yuliana menyebut alasan dirinya dan komunitas SY memberikan bantuan langsung terhadap kaum difabel dan masyarakat kurang mampu karena sebagian dari mereka mengalami keterbatasan fisik untuk melakukan aktivitas sehari hari.
Dengan bantuan yang diberikan diharapkan akan meringankan beban kehidupan mereka. Untuk itu,apa yang dilakukannya diharapkan dapat menginspirasi relawan atau kelompok masyarakat lain karena tak mungkin difabel dan masyarakat kurang mampu hanya menggantungkan bantuan dari pemerintah.
Sebagai komunitas relawan, SY juga menginginkan masyarakat kurang mampu dapat hidup mandiri tanpa terus berharap dengan bantuan.
Sementara salah satu difabel, Suliyana warga Gaduh Patalan Jetis Bantul berterima kasih dengan perhatian masyarakat salah satunya relawan SY yang peduli dengan kaum difabel seperti dirinya.
"Sudah sejak sebelum gempa bumi Bantul saya sudah sakit seperti ini. Kami bersyukur masih ada orang-orang yang peduli dan perhatian dengan memberikan tidak hanya bantuan tetapi doa dan semangat untuk bangkit," tegas Suliyana.